PENGARUH PIJAT EFFLEURAGE TERHADAP PENURUNAN NYERI PERSALINAN KALA 1 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANDAR NEGERI SUOH TAHUN 2023

Penulis

  • NUR MARIYAH UNIVERSITAS MALAHAYATI BANDAR LAMPUNG

Abstrak

Nyeri persalinan merupakan kondisi berupa perasaan yang tidak menyenangkan, apabila tidak diatasi dengan baik akan menimbulkan masalah lain yaitu meningkatkan kecemasan. Data di Indonesia didapatkan 21% menyatakan bahwa persalinan yang dialami merupakan persalinan yang menyakitkan karena merasakan nyeri. Salah satu pijatan dalam proses persalinan dengan menerapkan teknik effleurage. Stimulasi kulit dengan effleurage ini menghasilkan pesan yang dikirim lewat serabut A-δ, serabut yang menghantarkan nyeri cepat, yang mengakibatkan gerbang tertutup sehingga korteks serebri tidak menerima sinyal nyeri dan intensitas nyeri berubah/berkurang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pijat effleurage terhadap penurunan nyeri persalinan kala 1 di Wilayah Kerja Puskesmas Bandar Negeri Suoh tahun 2023.

 

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yaitu dengan rancangan pre experiment dan desain one group pretest and posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu  bersalin kala 1 di Wilayah Kerja Puskesmas Bandar Negeri Suoh jumlah Juni-Juli dengan sampel yang berjumlah 30 orang. Teknik sampel yang digunakan yaitu purposive sampling. Instrumen pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan skala NRS (Numeric Rating Scale). Analisis data yang digunakan adalah wilcoxon.

 

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata nyeri persalinan kala 1 sebelum dilakukan pijat effleurage adalah 5,30 dan sesudah dilakukan pijat effleurage menurun menjadi 2,5. Hasil uji wilcoxon didapatkan p value 0,000 < 0,05 artinya ada pengaruh pijat effleurage terhadap penurunan nyeri persalinan kala 1 di Wilayah Kerja Puskesmas Bandar Negeri Suoh tahun 2023. Diharapkan hasil penelitian ini dapat dijadikan Standar Operasional Prosedur (SOP) mengenai program penatalaksanaan nyeri kontraksi uterus berupa teknik effleurage massage.

Unduhan

Diterbitkan

2024-01-30

Arsip

Bagian

Artikel