EFEKTIVITAS KOMBINASI EKSTRAK BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L.) DAN DAUN KELOR (Moringa oleifera) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli DALAM SEDIAAN GEL HAND SANITIZER
EFEKTIVITAS KOMBINASI EKSTRAK BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L.) DAN DAUN KELOR (Moringa oleifera) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli DALAM SEDIAAN GEL HAND SANITIZER
Abstrak
Bunga telang (Clitoria ternatea L.) dan daun kelor (Moringa oleifera) diyakini memiliki aktivitas antibakteri. Aktivitas antibakteri ini disebabkan oleh senyawa aktif berkhasiat yang dikandungnya. Salah satu obat antibakteri topikal adalah gel. Gel adalah bentuk sediaan semi padat yang mengandung koloid untuk pemakaian luar. Penelitian ini bertujuan untukmengetahui apakah kombinasi ekstrak bunga telang dan daun kelor dapat diformulasikan menjadi sediaan gel hand sanitizer serta mengetahui efektivitas antibakteri dari sediaan gel ekstrak bunga telang yang dikombinasikan dengan daun kelor untuk menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli. Metode ekstraksi yang digunakan pada penelitian ini adalah metode maserasi dengan pelarut etanol 96%. Konsentrasi ekstrak yang digunakan adalah 1:1, 1:2 dan 2:1. Masing-masing konsentrasi sediaan gel dilakukan uji evaluasi fisik dan selanjutnya dilakukan uji efektivitas terhadap bakteri Escherichia colidengan metode difusi sumuran. Data dianalisis menggunakan uji one way ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi ekstrak bunga telang dan daun kelor dapat dijadikan sediaan gel hand sanitizer serta pada formulasi II dan III memiliki hasil evaluasi yang baik. Dan pada uji efektivitas antibakteri didapatkan hasil yang kuat dengan rata-rata zona hambat sebesar 14,167 mm pada formulasi II.