P PENGUKURAN DAN ANALISIS INTENSITAS KEBISINGAN DI AREA PRODUKSI PT. BUKIT ASAM TBK, UNIT PELABUHAN

PENGUKURAN DAN ANALISIS INTENSITAS KEBISINGAN DI AREA PRODUKSI PT. BUKIT ASAM TBK, UNIT PELABUHAN

Penulis

  • Melya Roza Universitas Malahayati

Kata Kunci:

Kebisingan, sound level meter, pemetaan, bukit asam

Abstrak

ABSTRAK

Batu bara adalah salah satu sumber energi selain minyak dan gas bumi yang banyak menghasilkan devisa negara. Namun dibalik kelebihannya, aktivitas pelabuhan batu bara memiliki dampak negatif yaitu pencemaran udara seperti polusi udara, debu, getaran dan kebisingan. Kebisingan yang berlebihan dapat berdampak pada fisik maupun psikologi pekerja. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kebisingan dan mengambarkan pemetaan di PT. Bukit Asam Tbk Unit Pelabuhan Tarahan. Alat yang digunakan untuk menentukan kebisingan dalam penelitian ini adalah sound level meter, pemetaan menggunakan softwere surfer 16, dan perhitungan kebisingan menggunakan rumus pada Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 48 Tahun 1996 dan nilai ambang batas kebisingan menggunakan Peraturan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2018. Berdasarkan hasil perhitungan yang dilakukan dengan cara mencatat setiap 5 detik selama 10 menit diperoleh tingkat kebisingan rata-rata pada titik 1 rotary car dumper sebesar 81,3 dB, pada titik 2 stune crusher 85,4 dB, pada titik 3 belt conveyor 87,7 dB, pada titik 4 transfer tower 88,5 dB, pada titik 5 ship loader 87,3 dB. Berdasarkan hasil analisa tingkat kebisingan rata-rata di PT. Bukit Asam tbk unit Pelabuhan Tarahan belum memenuhi standar baku mutu yang telah ditentukan yaitu 85 dB. Adapun rekomendasi strategi pengendalian kebisangan terhadap sumber bising yaitu perawatan mesin, perawatan komponen, dan modifikasi alat; pengendalian terhadap penerima bising yaitu pekerja wajib menggunakan alat pelindung telinga, rotasi kerja, pemasangan simbol-simbol dan monitoring penggunaan alat pelindung diri; serta pengendalian menggunakan penghalang kebisingan alami yaitu menggunakan tanaman bambu pagar dan pucuk merah.

Kata kunci: kebisingan, sound level meter, pemetaan, bukit asam

 

Unduhan

Diterbitkan

2024-10-08

Arsip

Bagian

Artikel