the DETERMINAN RISIKO YANG MEMPENGARUHI PERILAKU MEROKOK PADA PEREMPUAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TULANG BAWANG I TAHUN 2021
DETERMINAN RISIKO YANG MEMPENGARUHI PERILAKU MEROKOK PADA PEREMPUAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TULANG BAWANG I TAHUN 2021
Abstrak
ABSTRAK
Jumlah perokok di wilayah kerja Puskesmas Tulang Bawang 1 sebanyak 2.018
perokok aktif dan 18% diantaranya adalah perokok perempuan. Angka persentase
ini relatif tinggi bila dibandingkan Puskesmas di Kabupaten Tulang Bawang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Determinan Risiko yang
Mempengaruhi Perilaku Merokok pada Perempuan Di Wilayah Kerja Puskesmas
Tulang Bawang I Tahun 2021
Jenis penelitian ini kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi
penelitian ini adalah perempuan yang merokok di Puskesmas Tulang Bawang I
yaitu sebanyak 363. Jumlah sampel adalah 246 dari hasil perhitungan sampel
lameshow. Tehnik analisis data menggunakan analisis univariat, bivariat (chi
square) dan multivariat (regresi logistik berganda).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang tergolong perokok
sedang adalah 57,3%. Hasil uji hipotesis menunjukkan tidak ada pengaruh faktor
risiko usia terhadap perilaku merokok pada perempuan (p value=1,000)
sedangkan faktor risiko pengetahuan (p value=0,000), pendidikan (p
value=0,000), pekerjaan (p value=0,012), pengaruh teman (p value=0,000), dan
pengaruh keluarga (p value=0,012) berpengaruh terhadap dengan perilaku
merokok pada perempuan di Wilayah Kerja Puskesmas Tulang Bawang I. Hasil
analisis multivariate menunjukkan bahwa faktor dominan yang berhubungan
dengan perilaku merokok pada perempuan adalah pengetahuan (p=0,000 dan
OR=15,9). Penelitian ini menyarankan agar merubah format edukasi dari materi to
inform menjadi materi to influence melalui program Indonesia Sehat dengan
Pendekatan Keluarga (PIS-PK) secara langsung ke target sasaran
keluarga/individu agar berhenti merokok, membentuk kelompok terapi Upaya
Berhenti Merokok (UBM) serta membentuk kelompok satgas khusus untuk
mengkampanyekan anti rokok dan Mengimplentasikan atau menegakkan
Peraturan Pemerintah tentang Kawasan Tanpa Rokok di wilayahnya
Kata Kunci : Pengetahuan, Pendidikan, Pengaruh Teman, Pengaruh Orang Tua
dan Perilaku Merokok
Kepustakaan : 35 (2010-2020)